Srikandi EXPO 2017 Ciptakan Gaya Hidup Modern

Jum'at, 03 Maret 2017 - 15:42 WIB
Srikandi EXPO 2017 Ciptakan Gaya Hidup Modern
Srikandi EXPO 2017 Ciptakan Gaya Hidup Modern
A A A
JAKARTA - Keterlibatan wanita dalam meningkatkan ekonomi bangsa mempunyai dampak yang besar, khususnya di era globalisasi ini. Era itu pun dimanfaatkan Koperasi Mata Hati Srikandi untuk menggelar acara bagi kaum perempuan lewat tajuk 1000 Young Female Entrepreneur, Srikandi EXPO 2017.

Ketua Pembina Acara 1000 Young Female Entrepreneur Srikandi EXPO 2017 Miryam Haryani mengatakan pihaknya ingin menciptakan gaya hidup yang modern, tapi tidak membebankan wanita Indonesia, khususnya bagi ibu rumah tangga.

"Ini digagas oleh Koperasi Mata Hati Srikandi untuk membentuk gaya hidup perempuan yang modern. Jadi membentuk srikandi EXPO 2017 inimembidik pengusaaha pemula untuk bisa berjualan online di rumah. Kan wanita -wanita banyak gadget. Nah, alangkahnya baik menjalani bisnis online," kata Ketua Pembina Acara 1000 Young Female Entrepreneur Srikandi EXPO 2017 Miryam Haryani kepada Sindonews di Jakarta, Jumat (3/3/2017).

Dipilihnya Tema 1000 Young Female Entrepreneur ini memang untuk menghadapi tantangan global dunia dan meningkatkan kreativitas kaum perempuan agar tetap berkreasi.

"Konsep ini bagus buat pemula-pemula untuk jualan di rumah. Bisa mandiri secara ekonomi. Kendala perempuan bisnis itu ada modal dan pemasaran. Kalau modal ada, koperasi jalan. Pokoknya kita ingin membentuk wanita yang mandiri," bebernya.

Sementara, Srikandi EXO menghadirikan 1.000 peserta yang berasal dari pengusaha Online Shop dari berbagai kalangan, seperti mahasiswa, pengerus koperasi, asosiasi UMKM, dan beberapa masyarakat umum.

Acara ini dimeriahkan dengan menghadirkan Fashion Show dari Let's Travel & Positivisme dari Gitawidya Amalia Arifin. Selain itu, Bags Sageeta dari Shanti Gita, dan Accessories dari Yenny Sandy, serta Shoes dari Lusi Oey.

Ada juga diskusi Pannel Ekonomi yang dihadirkan Austrade, Ditjen Pajak, BRI, dan Kementerian Perdagangan. Peserta yang hadir juga mendapat wawasan dari Women Enterprenuers, di mana Maya Miranda, Mirawati Basri, Mohammad Ikhsan Tualeka berbagi pengalaman.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5741 seconds (0.1#10.140)